Rabu, 09 Januari 2013

Resolusi 2013

Bismillahirrohmanirrohim...

Postingan pertama di 2013. Seperti biasa, awal tahun disambut dengan merancang resolusi baru. Hmmm...tidak semuanya baru. Ada resolusi tahun kemarin yang belum tercapai sehingga diresolusikan lagi tahun ini. Hiks hiks.. Sebelumnya mungkin kita flashback lagi ke postingan hampir setahun yang lalu di sini. 

Berikut resolusi tahun lalu:


Yang saya lingkari dengan lingkaran hijau adalah resolusi yang tercapai, sementara yang saya lingkari dengan lingkaran merah adalah yang tidak tercapai. Hiks. 3 resolusi pertama yang Alhamdulillah, bisa dicapai tahun 2012 adalah: punya rumah sendiri, punya kendaraan roda 4, dan sukses ASIX Raihan selama 6 bulan pertama. Jadi resolusi 2012 yang berhasil tercapai cuma sekitar 30%. Wew. Maluuuu...

Nah, karenanya saya telah mereviewnya kembali dan membuat catatan dalam kepala. Kenapa kok hanya 30% resolusi yang tercapai? Dan baiklah, itu cukup ada di kepala saja. Kalau dituliskan akan terlalu banyak alasan-alasan yang panjang :p Sekarang yang ingin saya tulis adalah resolusi tahun 2013. Ini di antaranya.

Dalam hal IBADAH:
1. Sholat 5 waktu tepat waktu
2. Khatam Quran minimal 2x dalam setahun (ketauan banget kan, gimana payahnya amalan yang satu ini? hiks!)
3. Rutin sholat Dhuha setiap hari! (selama ini justru bolong Dhuhanya itu saat weekend)
4. Sholat tahajud minimal 3x dalam sepekan
5. Shaum sunnah minimal 3x dalam sebulan
*ini kok kayak lebih ke amalan yaumiyah ya?

Dalam hal MEMBACA dan MENULIS:
6. Membaca buku minimal 2 buku/bulan. Turun setengahnya dari tahun lalu yang targetnya 48 buku dalam setahun. Kalau 'hanya' 2 buku dalam sebulan, berarti target bacaan setahun adalah 24 buku. Maluu... kok malah turun. Tapi begitulah kemampuan saya yang mulai kesulitan mencari waktu membaca akhir-akhir ini,
7. Mereview setiap buku yang dibaca dalam blog! *ini resolusi baru
8. Setiap minggu, minimal ada 3 tulisan baru yang dpublish di blog *ini resolusi tahun kemarin yang tidak tercapai

Dalam hal KELUARGA:
9. Mahir memasak! Setahun ini saya harus semakin banyak praktek masak dan mencoba resep baru, Akhir tahun, minimal saya sudah menguasai minimal 10 resep baru:

Dalam hal LAIN-LAIN:
10. Di akhir tahun 2013 nanti, saya harus punya USAHA SENDIRI! Apapun itu. Tahun kemarin memang sudah ada resolusi mengenai ini. Tapi sampai akhir tahun, selalu hanya rencana dan rencana di benak saya dan suami tentang bisnis. Tahun ini, rencana itu harus bisa direalisasikan
11. Di akhir tahun 2013 nanti, saya harus sudah bisa nyetir! Biar bisa mandiri saat suami lagi tugas keluar kota, hehehe

Ada resolusi yang terpaksa harus saya pending di tahun ini, yaitu membuka tabungan haji. Sepertinya, mengingat kondisi keuangan kami yang belum stabil, resolusi itu terpaksa disingkirkan sementara waktu. Tapi kalau ada rejeki lebih, insya Allah akan ditempatkan di daftar teratas.

Soal menjadi ibu yang lebih baik lagi untuk Raihan, tentu saja itu jadi prioritas utama, dan akan terus diusahakan setiap hari. Begitu juga menjadi isteri maupun anak yang lebih baik lagi untuk suami dan orang tua. Selalu ada dalam agenda.

Sebenarnya masih banyak lagi hal yang ingin dilakukan tahun ini, seperti: travelling bareng Raihan, mengadakan giveaway, dan lain sebagainya. Tapi sepertinya bukan prioritas utama, jadi cukup itu saja. Akhirnya, semoga senantiasa diberikan kekuatan untuk menjalani apa yang sudah dituliskan. Semoga istiqomah.

Semangat!
:)





6 komentar:

  1. Ikutan di giveawayku yah mba :wink

    http://athiahlistyowati.blogspot.com/2013/01/motivawritter-giveaway.html?showComment=1357709019186#c1103461499956790359

    BalasHapus
  2. semoga bisa tercapai ya... :)

    BalasHapus

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...