Kamis, 19 Juli 2012

Are you ready for one-month sale?

“Setiap pahala kebaikan amal anak adam dilipatgandakan sepuluh kali lipatnya menjadi 700 kali lipat, kecuali puasa. Sesungguhnya ia untuk-Ku. Dan Aku-lah yang akan mengganjarnya sendiri” 
(HR. Bukhari dan Muslim)


Saat ada pengumuman tentang big sale di department store ternama, apa yang akan kita lakukan? Mungkin sebagian dari kita akan segera bersiap-siap, mengincar barang-barang tertentu, dan ikut antri menunggu saat big sale dibuka. Sebagiannya lagi santai-santai, ikut juga menunggu tapi tanpa persiapan. Sementara yang lainnya acuh, tidak peduli sama sekali. 

Saat toko akhirnya dibuka, orang-orang menyerbu masuk. Mereka yang sudah mempersiapkan diri sebelumnya akan langsung menuju barang incaran. Mantap, tanpa ragu-ragu. Yang tak punya persiapan kebingungan. Berkeliling kesana-kemari tanpa arah tujuan. Lalu waktu belanja pun habis. Ada yang puas karena mendapatkan barang yang diinginkan. Ada yang menyesal dan kecewa karena tidak mendapatkan apapun.

Kurang lebih seperti itulah perumpamaan orang-orang di bulan Ramadhan. Berlomba-lomba mengejar pahala yang sedang diobral. Allah benar-benar Maha Baik sehingga mengirimkan Ramadhan untuk kita. Bulan yang di dalamnya penuh rahmat, barokah, dan ampunan. Siapapun tahu, di bulan ini, setiap amalan yang kita lakukan dilipatgandakan nilai pahalanya. Ibadah sunnah mendapatkan pahala seperti ibadah wajib. Sementara yang wajib, dikalilipatkan pahalanya. 

Bagaimana dengan sedekah?

“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir: seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS.Al-Baqarah:261)

Sedekah di luar bulan Ramadhan  saja pahalanya 700x lipat. Bagaimana kalau sedekah di bulan Ramdhan? Pasti lebih banyak lagi bukan? Masya Allah.. :)

Jadi, mari kita manfaatkan bulan ramadhan dengan sebaik-baiknya. Kita raup pahala sebanyak-banyaknya. Mumpung lagi obral. Jangan sampai kita menyesal di akhir Ramadhan karena tidak mendapatkan apa-apa. 

Ah, Ramadhan..menantimu datang di pintu rumahku..


gambar dari sini


4 komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...